Jumat, 31 Agustus 2012

Dirgahayu IPB ke-49 (1 Sept 1963 - 1 Sept 2012)


     Wah wah wah......tak terasa ya ternyata IPB sudah hampir memasuki usia setengah abad. Tepatnya hari ini tanggal 1 September IPB berulang tahun yang ke-49. Saengil cukkae hamnida IPB ^^

     Saya teringat satu kalimat yang diucapkan oleh Rektor kita pada Dies Natalis IPB tahun lalu, beliau mengatakan "Tidak ada alasan untuk tidak berprestasi, dan mari kita tingkatkan prestasi." Kalimat tersebut tidak hanya ditujukan kepada mahasiswa saja, tetapi kepada seluruh pihak yang ikut memajukan IPB. Intinya harapan beliau dan mungkin harapan yang sama untuk kita semua adalah terus berinovasi dan meningkatkan prestasi di tahun-tahun yang akan datang.

     Dalam sejarah peresmian Institut Pertanian Bogor di Baranang Siang, Ir. Soekarno mengatakan dalam pidatonya....
 "Rakyat Indonesia akan mengalami celaka, bencana, malapetaka dalam waktu yang dekat kalau soal makanan rakyat saja tidak segera dipecahkan. Soal persediaan makanan rakyat bagi kita adalah soal hidup atau mati....."
Sangat jelas begitu pentingnya pertanian. Untuk itulah IPB muncul sebagai kampus pertanian terbesar di Indonesia.

     Lahirnya IPB pada tanggal 1 September 1963 berdasarkan keputusan Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP) No. 92/1963 yang kemudian disyahkan oleh Presiden RI Pertama dengan Keputusan No. 279/1965. Pada saat itu, dua fakultas di Bogor yang berada dalam naungan UI berkembang menjadi 5 fakultas, yaitu Fakultas Pertanian, Fakultas Kedokteran Hewan, Fakultas Perikanan, Fakultas Peternakan dan Fakultas Kehutanan. Pada tahun 1964, lahir Fakultas Teknologi dan Mekanisasi Pertanian yang kini menjadi Fakultas Teknologi Pertanian.

     Pada tanggal 26 Desember 2000, pemerintah Indonesia mengesahkan status otonomi IPB berdasarkan PP no. 152. Semenjak itu IPB merupakan perguruan tinggi berstatus Badan Hukum Milik Negara (BHMN). Tahun 2004 IPB menerapkan sistem mayor minor sebagai pengganti sistem kurikulum nasional. Sistem ini hanya diterapkan di IPB. Setiap mahasiswa IPB dimungkinkan mengambil dua atau bahkan lebih mata keahlian (jurusan) yang diminatinya.

     Oke....Dirgahayu IPB ke-49. Semoga bisa terus mencari dan memberi yang terbaik, juga dapat memberikan manfaat bagi pembangunan pertanian nasional. Jayalah IPB kita.......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar